- Bahasa Indonesia
- English
You are here
LIGA INOVATOR MAHASISWA PGSD : “DARI PGSD UNTUK BANGSA”
Mahasiswa Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) angkatan 2009, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Yogyakarta mengikuti acara puncak Liga Inovator di Pendopo Kampus UPP II, Jalan Bantul, Senin (21/1/2013). Acara ini menjadi ajang kompetisi ilmiah yang diadakan sebagai kegiatan penutup mata kuliah Inovasi Pendidikan dengan dosen pengampu Unik Ambarwati, M.Pd. Selain itu, acara ini juga menjadi sarana untuk mempererat persaudaraan bagi mahasiswa PGSD khususnya angkatan 2009 yang terbagi dalam tiga kampus wilayah.
Pelaksanaan Liga Inovator Inovasi Pendidikan memotivasi mahasiswa PGSD sebagai calon pendidik Sekolah Dasar untuk mampu melakukan atau menciptakan inovasi – inovasi di bidang pendidikan, meliputi kurikulum, model atau strategi pembelajaran, media pembelajaran, peningkatan kompetensi guru, dll. Acara ini diikuti oleh 230 mahasiswa gabungan dari kelas A – E yang ada di kampus wilayah Mandala (UPP I), kampus wilayah Bantul (UPP II) dan kampus Wates. Dari jumlah tersebut dibagi secara acak menjadi 20 tim, dan masing-masing tim mengumpulkan satu buah karya inovasi yang telah disusun satu bulan sebelumnya.
Pada acara puncak Liga Inovator dipilih 3 karya terbaik dari 20 karya yang terkumpul untuk selanjutnya dipresentasikan. Tampil sebagai juara 3 yaitu karya inovasi berjudul “Super Class Method” dari tim yang diketuai oleh Alex Dwi Kurnia, juara 2 karya inovasi berjudul “Rolling Declaration (RoDa)” dari tim yang diketuai oleh Chanifur Rohman, dan tampil sebagai juara 3 adalah karya inovasi berjudul “Mr and Mrs Jusi : Jurnal Siswa Sahabat Guru” dari tim yang diketuai oleh Rahma Latif.
“Karya inovasi yang dihasilkan merupakan karya-karya yang inovatif. Tiga karya yang terpillih merupakan karya yang memperoleh poin tertinggi pada proses seleksi yang dilakukan berdasarkan rancangan inovasi dan sistematika penulisan karya serta hasil diseminasi karya. Harapannya ini dapat menjadi pemacu semangat bagi mahasiswa PGSD sebagai calon pendidik untuk terus berkarya dan melakukan inovasi, sehingga PGSD mampu memberikan kontribusi bagi bangsa khususnya di bidang pendidikan”, pesan Unik Ambarwati, M.Pd kepada mahasiswa. (oleh: Mare Asia Fajaryanti/PGSD/FIP/UNY/2009)
Galeri
Kontak Kami
Copyright © 2025,